Home / Kaltim

Kamis, 28 September 2023 - 16:25 WIB

Big Bad Wolf Books Dorong Literasi Kalimantan Timur, Hadirkan Jutaan Koleksi Buku di Balikpapan

Peresmian Bazar Buku Internasional “Big Bad Wolf Books” (BBW) di Kota Balikpapan

Peresmian Bazar Buku Internasional “Big Bad Wolf Books” (BBW) di Kota Balikpapan

Kaltimminutes.co, Balikpapan – Hadirkan jutaan koleksi buku serba baru berkualitas internasional dengan harga terjangkau, Bazar Buku Internasional “Big Bad Wolf Books” (BBW) resmi dibuka di Kota Balikpapan.

Pembukaan resmi BBW Balikpapan 2023 ini dihadiri oleh Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud, didampingi Wakil Ketua Komisi-X DPR RI, Dapil Kalimantan Timur, Hetifah Sjaifudian.

Bertemakan #BACAITUKEREN, BBW Balikpapan 2023 menjadi destinasi kota literasi bagi warga Balikpapan dan Kalimantan Timur umumnya, yang dapat didatangi mulai tanggal 29 September hingga 8 Oktober mulai pukul 10.00 WITA hingga 22.00 WITA.

Uli Silalahi, Presiden Direktur Big Bad Wolf Indonesia menyampaikan Kehadiran BBW di Balikpapan menjadi langkah kampanye mencerdaskan kehidupan bangsa. Hadir dengan tema #BACAITUKEREN, BBW Balikpapan 2023 menggencarkan membaca sebagai gaya hidup keren kekinian.

“Dengan berpetualang jutaan buku bersama sahabat dan keluarga akan menjadi sumber inspirasi untuk tren membaca yang memberikan informasi, wawasan, pengetahuan, dan hiburan yang luar biasa. Sekaligus langkah mengukuhkan Kalimantan Timur semakin keren dan kuat menjadi Ibu Kota Nusantara,” ujarnya.

Baca Juga :  Gelombang Arus Balik Lebaran, Hari Ini Sekitar 1.600 Penumpang Turun di Pelabuhan Samarinda

Mendukung kampanye membaca ini, BCA pun ikut berpartisipasi dalam kegiatan BBW 2023 untuk mendukung literasi masyarakat Indonesia terlebih warga Balikpapan di Kalimantan Timur.

“Perhelatan yang digelar secara offline dan online ini juga mendorong BCA untuk memfasilitasi pembayaran yang modern bagi seluruh pengunjung dengan menghadirkan pembayaran cashless untuk memberikan kemudahan serta kenyamanan bertransaksi, dan dilengkapi dengan beragam promo menarik bagi pecinta buku di Indonesia, termasuk Kalimantan Timur,” ungkap Jedida Lauw, Kepala BCA Cabang Balikpapan.

Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud, yang ikut meresmikan bazar buku internasional BBW ini menyambut kegiatan positif yang mejual banyak buku baru dengan harga yang terjangkau.

Baca Juga :  Atasi Anteran Kendaraan di SPBU, Pertamina Keluarkan Kebijakan Khusus Roda Empat dan Roda Dua

“Saya lihat jadwal saya hari ini ada peresmian bazar buku BBW ini menarik karena salah satu program prioritas kami adalah pendidikan. Kalau terkait pendidikan dan kesehatan, saya rasanya menyesal kalau tidak hadir kegiatan ini,” kata Rahmad Mas’ud.

Wakil Ketua Komisi-X DPR RI, Dapil Kalimantan Timur, Hetifah Sjaifudian, yang hadir dalam kegiatan ini juga berharap agar kota Balikpapan bersama masyarakat dapat membangun budaya literasi yang lebih baik lagi.

“Dihadirkan bazar buku internasional ini dengan harga yang sangat terjangkau agar semua kalangan mau membaca dan meningkatkan literasi,” katanya.

Balikpapan menjadi pemberhentian kota ke-5 dalam tur BBW 2023. Bazar buku ini juga berkontribusi mendorong Kalimantan Timur sebagai kota dengan tingkat literasi tinggi sekaligus mengukuhkan kekuatan ibu kota masa depan Indonesia, Ibu Kota Nusantara.

(*)

Share :

Berita Terkait

Kaltim

BMKG Prediksi Kaltim Akan Dilanda Kemarau di Bulan Agustus Ini, Imbau Warga Tampung Air dan Antisipasi Gagal Panen

Kaltim

DPRD dan PUPR Kaltim Usulkan Rencana Perbaikan Akses Jalan Rusak di Empat Desa Kubar Lewat Skema Bantuan Keuangan

Kaltim

Gelar Aksi di Kejati Kaltim, FAM Minta Proyek Senilai Rp 16,4 Miliar yang Diduga Dikorupsi Diselidiki

Kaltim

Kemantapan Jalan Provinsi Baru 77 Persen, PUPR Kaltim Kejar Terget 82 Persen di Akhir 2023

Kaltim

KORMI Audiensi ke Dispora Kaltim, Bahas Persiapan Hadapi Fornas ke VII di Jawa Barat

Kaltim

Resah dengan Aktivitas Tambang Batu Bara Ilegal yang Melintas, Warga Desa Margahayu Kukar Portal Akses Jalan

Kaltim

Bea dan Cukai Samarinda Musnahkan Jutaan Rokok dan Botol Miras Ilegal

Kaltim

Rangkaian Kunjungan Kerja Jaksa Agung di Katim, Sempatkan Diri ke IKN