Home / Advertorial

Selasa, 26 September 2023 - 17:30 WIB

DPRD Kaltim Soroti Pemasangan Pipa Gas di Samboja Berdampak pada Warga

Anggota DPRD Kaltim,  Muhammad Udin

Anggota DPRD Kaltim, Muhammad Udin

Kaltimminutes.co, Samarinda — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Timur (Kaltim) menyoroti pemasangan pipa gas di Kecamatan Samboja, Kutai Kartanegara.

Bagaimana tidak, pemasangan pipa gas tersebut memasuki pemukiman penduduk.

Sebanyak empat kelurahan yang terdampak pemasangan pipas gas tersebut yakni Kelurahan Handil Baru, Kelurahan Sanipah, Kelurahan Teluk Pemedas, dan Kelurahan Kuala Samboja.

Anggota DPRD Kaltim, Muhammad Udin mengatakan dampak yang ditimbulan dari pemasangan pipa gas tersebut adalah adanya lumpur yang menggenangi pakarangan rumah warga.

Baca Juga :  Pemasangan APK di Angkot, Bawaslu Samarinda Tunggu Langkah Penertiban Dari Dishub

“Dampak yang ditimbulkan, ada lumpur yang menggenangi halaman atau pekarangan rumah warga,” kata M. Udin saat ditemui di Kantor DPRD Kaltim, Senin (25/9/2023) malam.

Lebih lanjut, M. Udin mengatakan, harusnya pemasangan pipas gas melalui hutan lindung atau kebun warga, namun nampaknya kenyataan di lapangan tidak demikian.

“Harusnya pemasangan pipas gas ini melalui hutan lindung atau kebun warga, tetapi bukti kenyataan di lapangan ini berbanding terbalik,” lanjutnya.

Baca Juga :  Terima Suntikan Vaksin Tidak Batalkan Puasa, DPRD Samarinda Dorong Pemkot Lakukan Sosialisasi Masif Pelaksanaan Vaksinasi Selama Ramadan

Ia pun berharap dipenghujung masa jabatan Gubernur saat ini, menyempatkan waktu mendatangi masyarakat untuk memberikan solusi terkait permasalahan tersebut.

“Kita berharap Pak Gubenur diakhir masa jabatannya bisa mendatangi masyarakat, karena permintaan masyarakat Pak Gubernur hadir untuk memberikan solusi dan alternatif terkait dengan adanya jalur pipa tersebut,” pungkasnya.

(Advertorial)

Share :

Berita Terkait

Advertorial

Realisasi Pendapatan Tertinggi se-Nasional, Samarinda Ada di Peringkat Pertama

Advertorial

Wali Kota Andi Harun Terima Kunjungan Internasional, Bahas Soal Sampah Makanan Diubah Jadi Pupuk 

Advertorial

Golf Open Tournament di Samarinda Resmi Dibuka Wali Kota Andi Harun, Bakal Diikuti 250 Peserta 

Advertorial

DPRD Kaltim Harap Pemilu 2024 Berlangsung Adil dan Demokratis, Dorong Bawaslu Awasi Politik Praktis

Advertorial

DPRD Kaltim Dorong Pemerintah Jeli Dalam Membaca Berbagai Peluang Usaha Perekonomian

Advertorial

DPRD Kaltim Beri Dukungan Rencana Alih Fungsi Kantor Dispora Lama Jadi Museum, Bakal Jadi Destinasi Wisata

Advertorial

Sungai Karang Mumus Berpotensi untuk Wisata, DPRD Kaltim Sebut Bisa Tingkatkan PAD

Advertorial

DPRD Kaltim Optimis Petani Lokal Memiliki Daya Saing dalam Menghadapi Pemindahan IKN