Home / Ragam

Rabu, 28 September 2022 - 13:44 WIB

Empat Wilayah Ukraina Ingin Gabung Rusia Berdasarkan Hasil Referendum, Volodymyr Zelensky: Ini Lelucon

Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky

Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky

Kaltimminutes.co – Pejabat pro-Rusia di empat wilayah Ukraina yang diduduki itu mengklaim lebih dari 90 persen penduduknya mendukung untuk bergabung dengan Federasi Rusia.

Hal tersebut berdasarkan hasil referendum yang digelar dalam beberapa hari terakhir.

Keempat wilayah yang menyatakan ingin bergabung dengan Moskow menurut hasil referendum yakni Zaporizhzhia, Kherson, Lugansk timur, dan Donetsk.

Menanggapi hal tersebut, Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky geram.

Baca Juga :  Ada Dugaan Beberapa Nama Terlibat Dana Bankeu APBD 2020, GMPPKT Desak Kejati Kaltim untuk Usut Tuntas

Zelensky mengutuk keras referendum yang digelar Rusia di empat wilayah Ukraina yang diduduki Moskow tersebut.

Zelensky lantas menganggap hasil referendum itu lelucon dan tidak akan pernah bisa dianggap sebagai referendum yang sah.

“Lelucon di wilayah pendudukan ini bahkan tidak bisa disebut tiruan dari referendum,” ucap Zelensky dalam pidatonya melalui video yang disiarkan di televisi dan saluran media lainnya pada Selasa (27/9).

Baca Juga :  Edy Mulyadi Ingin Selesaikan Kasus Lewat UU Pers, Dewan Pers Beri Tanggapan

Zelensky bersumpah Ukraina akan terus membela rakyatnya yang masih berada di wilayah pendudukan.

Zelensky juga mengatakan akan segera ada kabar baik dari garda depan pasukan Ukraina di medan perang. Meski begitu, ia tak memberikan rincian terkait apa kabar baik yang dimaksud tersebut.

“Kami maju dan akan membebaskan tanah kami,” kata Zelensky seperti dikutip Reuters. (*)

Share :

Berita Terkait

Ragam

Pensiunan Dosen Ditemukan Meninggal di Kediamannya

Ragam

Kebakaran Lahan Sudah Lima Kali Terjadi di Samarinda saat Musim Kemarau, Kepala BPBD Ungkap Penyebabnya

Ragam

Diduga Tenggelam, Balita Hilang di Sungai Anak Karang Mumus

Ragam

Belum Didistribusikan ke Daerah, Vaksin Moderna dan Pfizer Masih Tunggu Sertifikat dari BPOM

Ragam

Pemkot Balikpapan Launching Delapan Proyek Perubahan, Ini Daftarnya

Ragam

Hadi Mulyadi Bantah Dirinya Terjangkit Covid-2019 Lewat Rekaman Video

Ragam

Usai Tak Tertangani di Puskesmas, Ibu Hamil Terpaksa Melahirkan di Mobil, Kadinkes Balikpapan Minta Maaf

Ragam

Jelang Akhir Tahun, Hotel di Samarinda Wajibkan Pengunjung dari Luar Daerah Tunjukan Hasil Rapid Test