Kaltimminutes.co – 6 nama dari fraksi PKB, berhasil melenggang di DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) dengan mengambil sumpah jabatan di Gedung Utama DPRD Kaltim, Jalan Teuku Umar, Samarinda pada Senin (2/9/2024) lalu.
PKB merupakan partai dengan caleg terpilih terbanyak keempat yang dilantik untuk duduk sebagai legislator di DPRD Kaltim, selain itu PKB juga mendapatkan kursi Wakil Ketua DPRD Kaltim.
Dalam acara tersebut telihat ada 53 anggota yang dilantik dan bersumpah jabatan.
Diketahui jumlah kursi yang tersedia di kantor DPRD Kaltim berjumlah 55 Kursi, namun yang hadir pada saat pelantikan dan sumpah jabatan 53 anggota, dikarenakan 2 anggota lainnya mendaftarkan diri sebagai bakal calon kepala daerah.
Dari hasil rekapitulasi KPU, Golkar menjadi pemenang di peringkat pertama untuk pileg Kaltim dengan total suara 512.660 suara (15 kursi).
Perinkat kedua ada Gerindra dengan 342.752 suara (10 kursi), lalu PDI Perjuangan dengan 252.174 suara (9 kursi).
Setelahnya ada PKB dengan 159.394 suara (6 kursi), serta PKS dengan 151.666 suara (4 kursi).
Berikut daftar nama anggota DPRD Kaltim dari Fraksi partai PKB:
1. Jahidin
2. Damayanti
3. Yenni Eviliana
4. Abdurahman KA
5. Selamat Ari Wibowo
6. Sulasih
Selanjutnya, agenda dewan adalan rapat untuk penentuan unsur pimpinan. Rapat itu akan dilakukan di Alat Kelengkapan Dewan (AKD) pada minggu-minggu ini.
(Redaksi)