Home / Advertorial

Selasa, 4 Oktober 2022 - 00:00 WIB

Gelar Hearing dengan Para Pedagang PKL Tepian Mahakam, DPRD Kota Samarinda Sebut Premanisme dan Jukir Liar yang Harus Ditindak

Ketua Komisi II DPRD Samarinda, Fuad Fakhruddin

Ketua Komisi II DPRD Samarinda, Fuad Fakhruddin

Kaltimminutes.co, Samarinda – DPRD Samarinda Hearing dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Samarinda dan Ikatan Pedagang Tepian Mahakam (IPTM) pada Senin (3/10)

Ketua Komisi II DPRD Samarinda, Fuad Fakhruddin mengatakan bahwa masalah di Tepian Mahakam itu lebih terfokus pada prakti premanisme dan juru parkir liar.

“Jukirnya yang bermasalah, artinya yang ditindak seharusnya jukir,” kata Faud.

Berdasarkan pemaparan masing-masing pihak, Komisi II DPRD Samarinda disebutnya, meminta pemkot untuk mengkaji ulang penertiban PKL di Taman Tepian Mahakam yang per hari ini, sudah tidak boleh lagi menggelar rombong mereka.

Baca Juga :  Kasus Covid-19 Samarinda Stabil, Dinkes Berharap Tak Ada Penularan di Proses Pilkada, Warga Diimbau Tetap Jaga Jarak

“Karena menurut informasi mereka (pedagang, Red) minta diberikan ruang untuk komunikasi tapi langsung ditindak seperti itu,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua IPTM Samarinda, Hans Meiranda Ruauw, merasa sangat bersyukur karena pihaknya dapat diterima dengan baik.

Ia juga menceritakan kronologi terkait penutupan Tepian Mahakam itu sejak awal diizinkan berjualan.

Baca Juga :  Serapan Dana Penanganan Covid-19 Rendah, Wakil Gubernur Kaltim Akui Pemprov Tidak Akan Habiskan Anggaran

“Ada perbedaan sudut pandang antara pemerintah yang menutup dengan kami yang menilai itu tidak tepat,” ujar Hans

Menurutnya, IPTM yang sebelumnya membawahi 27 lapak PKL dari 81 anggota telah melaksanakan kewajibannya.

Yaitu berjualan dan menjaga taman dan melarang parkir pengunjung di Tepian Mahakam.

“Penutupan ini tentu cukup berat, tapi kami menghormati prosedur yang sedang diupayakan oleh DPRD, artinya kami tutup dulu mengikuti pemerintah,” pungkasnya.

(Advertorial)

Share :

Berita Terkait

Advertorial

Terapkan Pembayaran e-Parking Pakai Fitur B-Money, Pemkot Samarinda Diapresiasi DPRD

Advertorial

Soal Temuan Kasus Penimbunan Solar, DPRD Samarinda Duga Ada Permainan Oknum Pertamina 

Advertorial

Atasi Permasalahan Banjir, DPRD Samarinda Minta Pemprov Turut Membantu

Advertorial

Soroti Kasus Tambang Ilegal di Kaltim, KPK Bakal Cari Informasi Terkait Dugaan Korupsi

Advertorial

Soal Wacana Pemerintah Menaikan Harga BBM, DPRD Kaltim Bahas Peluang Alokasi Anggaran di APBD untuk Subsidi

Advertorial

Pemkot Bakal Sulap Tepian Mahakam Jadi Teras Samarinda, Dilengkapai Fasilitas yang Memberi Rasa Nyaman

Advertorial

Hadiri Peresmian Pergantian Nama Stadion Sempaja Jadi Gelora Kadrie Oening, Andi Harun Mengaku Senang dan Bangga

Advertorial

Makin Panas, Intelejen AS Dilaporkan Bantu Ukraina Tenggelamkan Kapal Rusia