Home / Advertorial

Minggu, 19 November 2023 - 14:40 WIB

Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Sekolah Maitreyawira Samarinda, Andi Harun Harap Wujudkan Pendidikan Berkualitas

peletakan batu pertama pembangunan Sekolah  Maitreyawira Samarinda

peletakan batu pertama pembangunan Sekolah Maitreyawira Samarinda

Kaltimminutes.co, Samarinda — Wali Kota Samarinda, Andi Harun mengapresiasi pembangunan Sekolah Maitreyawira Samarinda.

Hal ini disampaikan Andi Harun kala menghadiri peletakan batu pertama pembangunan Sekolah Maitreyawira Samarinda yang terletak di Jalan D.I Panjaitan Samarinda pada Minggu (19/11/2023) pagi.

Orang nomor satu di Pemerintah Kota Samarinda itu juga berharap pembangunan Sekolah Maitreyawira Samarinda bisa menjadi langkah nyatya dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Ibu Kota Kalimantan Timur (Kaltim).

“Harapannya bahwa proses pembangunan ini akan berjalan lancar, menjadi langkah nyata dalam meningkatkan kualitas pendidikan di kota ini,” kata Andi Harun.

Andi Harun juga mengatakan, pendidikan sejatinya memiliki peran kunci dalam membentuk kualitas Sumber Daya Manusia karakter harus menjadi fokus utama dalam pembangunan bangsa.

Baca Juga :  Soroti Rencana Belanja Pembangunan, Banggar DPRD Samarinda Meminta Tim TAPD Harus Optimis

“Seperti pesan dari Bung Karno Bangsa ini harus dibangun dengan mendahulukan pembangunan karakter yang terus relevan, menegaskan bahwa karakter adalah fondasi Indonesia sebagai bangsa besar, maju, jaya, bermartabat, dan beradab,”ucapnya.

Sekolah Maitreyawira Samarinda juga menyiratkan makna mendalam melalui namanya. “Maitreya,” berasal dari bahasa Sanskerta yang artinya “Cinta Kasih Universal.”

Ia berharap sekolah ini tidak hanya menjadi tempat pembelajaran akademis, tetapi juga mencetak generasi yang memiliki cinta kasih universal, peduli terhadap alam, dan menjunjung tinggi moralitas.

“Dukungan penuh diberikan untuk perkembangan Sekolah Maitreyawira Samarinda, sebagai tambahan fasilitas pendidikan yang berkontribusi pada visi Kota Samarinda sebagai Kota Peradaban,” ujarnya.

Baca Juga :  Soroti Keretakan Dinding Fly Over di Jalan Juanda, Komisi III DPRD Samarinda Bakal Tinjau ke Lapangan

Ketua Yayasan Pendidikan Cahaya Maitreyaira Samarinda, Pdt. Hendri Suwito menegaskan pentingnya kontribusi nyata dalam membangun pendidikan,ia berharap besar akan membentuk generasi unggul berakhlak mulia, Sekolah Maitreyawira didirikan sebagai sekolah terpadu dari PG hingga SMA.

“Keunggulan sekolah ini tak hanya pada kurikulum standar nasional, tetapi juga memberikan asupan gizi vegetarian kepada seluruh siswa,” ujarnya.

Ia menjelaskan bahwa sekolah ini akan dibuat galeri peradaban menjadi inti pembentukan karakter, mengusung pilar moralitas, budaya, dan jiwa kasih.

“Dalam tiga tahun ke depan, sekolah ini bertekad menjadi sekolah universal di Batam, menandai perjalanan pendidikan yang ambisius.Kami berbahagia saat ini, universal dapat menjadi kenyataan,” ujarnya.

(Adv/Diskominfo Samarinda)

Share :

Berita Terkait

Advertorial

Finalisasi Draf Raperda Kebudayaan Daerah, Pansus DPRD Kaltim Segera Gelar Uji Publik

Advertorial

DPRD Samarinda Dukung Pemkot Tekan Kenaikan Inflasi Daerah, Sejauh Ini Belum Ada Harga Barang yang Bergejolak
Ely Hartati Rasyid, Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kaltim, Senin (19/4/2021)

Advertorial

Pemerintah Pusat Larangan Aktivitas Mudik Lebaran, Ely Hartati Rasyid Ajak Masyarakat Kaltim Menahan Diri

Advertorial

Wakil Ketua DPRD Kaltim Minta Pabrik Smelter Nikel PT KFI Serap Tenaga Kerja Lokal

Advertorial

DPRD Kaltim Soroti Kendaraan Parkir di Pinggir Jalan, Minta Pemerintah Buatkan Kantong Parkir

Advertorial

Terima Suntikan Vaksin Tidak Batalkan Puasa, DPRD Samarinda Dorong Pemkot Lakukan Sosialisasi Masif Pelaksanaan Vaksinasi Selama Ramadan

Advertorial

Normalisasi Sungai Karang Mumus Dilanjutkan, DPRD Samarinda Terima Aduan Warga

Advertorial

Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Mahakam 2022, Ketua DPRD Samarinda Berharap Kota Tepian Aman dari Gangguan Kamtibmas