Home / Advertorial

Rabu, 21 September 2022 - 20:42 WIB

IPA Kalhol Simpang Pasir Palaran Resmi Beroperasi, DPRD Samarinda Harap Bisa Penuhi Kebutuhan Air Bersih Masyarakat

Anggota Komisi II DPRD Samarinda Muhammad Rudi

Anggota Komisi II DPRD Samarinda Muhammad Rudi

Kaltimminutes.co, Samarinda – Instalasi Pengolahan Air (IPA) bersih Kalhol Jalan Ampera, di Kelurahan Simpang Pasir, Kecamatan Palaran resmi dioperasikan.

Pengoresia IPA tersebut disambut baik oleh Anggota Komisi II DPRD Samarinda Muhammad Rudi.

“Fasilitas IPA Kalhol tentu menjadi angin segar terlebih bagi calon pelanggan air bersih yang belum tersentuh,” kata Rudi, Rabu (21/9/2022).

Lebih lanjut Rudi mengatakan dengan beroperasinya IPA Kalhol itu dapat menambah kapasitas produksi air bersih untuk kebutuhan warga terlebih di Kecamatan Palaran dan Samarinda Seberang.

Baca Juga :  Pelepasan Siswa-Siswi SMPN 4 Samarinda, Wali Kota Andi Harun Beri Apresiasi

“Kemampuan produksi IPA Kalhol 250 Liter per detik. Tentu ini terbilang sangat besar,” imbuh Rudi seusai meninjau fasilitas pengolahan air.

Politisi Partai Gerindra itu berharap dengan beroperasinya IPA air baku dari Sungai Mahakam tersebut dapat menjangkau pemenuhan air bersih di pinggiran Samarinda bagian selatan.

Baca Juga :  Bahas Usulan Anggaran Prioritas Tahun 2023, Komisi IV DPRD Samarinda Gelar Hearing Bersama Diksdibud

“Jadi bisa bertambah lagi potensi sambungan baru, dan ini cukup besar yaitu 10 ribu,” ungkapnya.
Disamping itu, layanan yang dikelola Perumdam Tirta Kencana tersebut bisa menyerap tenaga kerja lokal dan menambah kas daerah.

“Otomatis jika dikelola baik oleh Perumdam turut membawa pendapatan untuk PAD Samarinda,” terangnya. (Advetorial)

 

Share :

Berita Terkait

Advertorial

Terkendala Pembebasan Lahan, DPRD Kaltim Minta Pemprov Komunikasi dengan Pusat Soal Bendungan Marangkayu 

Advertorial

Sebut Kegiatan TMMD di Rawa Makmur Merupakan Bentuk Terobosan, DPRD Samarinda Beri Apresiasi

Advertorial

Stunting Jadi Persoalan Serius, Wakil Wali Kota Rusmadi Ajak untuk Hadapi Bersama

Advertorial

Flyover Juanda Diduga Alami Keretakan, Komisi III DPRD Samarinda Jadwalkan Tinjauan Lapangan

Advertorial

Wali Kota Andi Harun Beri Tanda Kehormatan ke 104 ASN di Lingkungan Pemkot Samarinda, Ini Rinciannya

Advertorial

Atasi Kasus DBD, DPRD Samarinda Ingatkan Masyarakat Soal Kebersihan Lingkungan

Advertorial

Pasar Murah Kembali Dibuka Pemkot Samarinda, Wali Kota Andi Harun Sebut Langkah Pemerintah Bantu Warga Dapatkan Minyak Goreng Murah

Advertorial

Rusmadi Apresiasi Warga Loa Bakung, Swadaya Budidaya Pepaya