Kaltimminutes.co, Samarinda – Pemkot Samarinda menyalurkan minyak goreng curah murah di Samarinda Utara, Rabu (25/5/2022) lalu.
Langkah ini pun, mendapat apresiasi dari DPRD Samarinda.
Andi Muhammad Afif Rayhan Harun, Anggota DPRD Samarinda, menilai harga minyak kemasan di pasaran masih terbilang tinggi meski produknya tak lagi sulit ditemui saat ini, untuk itu penyaluran minyak goreng murahkan menjadi langkah yang baik dari Pemkot Samarinda.
“Jelas ini sangat baik, apalagi di tengah harga migor masih mahal,” kata Afif.
Ia melanjutkan, upaya Pemkot Samarinda bekerja sama dengan pihak ketiga untuk menyediakan migor seharga Rp 14 ribu per liter membuat masyarakat sedikit lebih terbantu.
“Artinya pemkot bisa bekerja sama dengan pihak lain untuk menyediakan migor Rp 14 ribu per liter dari harga pasaran sekira Rp 25 ribu,” (rkm//Advertorial)