Scroll untuk baca artikel
Ragam

Wali Kota Andi Harun Pimpin Rapat, Bahas Penerapan Parkir Berlangganan dan Penyempurnaan Lampu Tematik Jembatan Achmad Amins

81
×

Wali Kota Andi Harun Pimpin Rapat, Bahas Penerapan Parkir Berlangganan dan Penyempurnaan Lampu Tematik Jembatan Achmad Amins

Sebarkan artikel ini
Suasana rapat mebahas penerapan sisitem parkir berlangganan dan lampu tematik di Jembatan Ahmad Amins

Kaltimminutes.co, Samarinda – Pemerintah Kota Samarida akan menerapkan sistem parkir berlangganan di wilayah Kota Tepian.

Guna menindaklanjuti rencana ini, Wali Kota Samarinda, Andi Harun memimpin rapat yang digelar di Ruang Rapat Wali Kota Jalan Balai Kota Samarinda pada Rabu (8/5/2024).

Example 300x600

Dalam penerapan sistem parkir berlangganan, Andi Harun memaparkan strategi terbaru terkait penerapan sistem parkir berlangganan.

“Setelah semua syarat terpenuhi, jadwal waktu yang kita minta untuk memenuhi perparkiran yang aman adalah bagian dari upaya kami untuk memenuhi hak masyarakat,” kata Andi Harun.

Ia menekankan pentingnya tidak langsung menyegel operasi penyelenggara parkir yang tidak memenuhi syarat perizinan.

“Sebaliknya saya mengusulkan pendekatan pembinaan dengan cara mengidentifikasi dan meminta penyelenggara parkir untuk memenuhi syarat-syarat perizinan yang belum terpenuhi dalam jangka waktu tertentu,” jelasnya.

Selain itu, rapat juga membahas perihal lampu tematik untuk meningkatkan estetika Jembatan Achmad Amins. Dua opsi desain telah dipaparkan, dan pihaknya  telah memilih salah satunya untuk mempercantik jalur masuk Samarinda melalui Jembatan Achmad Amins.

“Tahun ini, rencananya akan direalisasikan karena pilihan desainnya sudah disepakati dan siap untuk proses lelang,” jelasnya.

(*)

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *